KEDIRI,SNI. Net - Dalam rangka menguatkan Kemajuan dan kesinergian NU di Kabupaten Kediri, Himpunan Pengusaha Nahdliyin (HPN) Kabupaten Kediri dari berbagai sektor usaha menggelar acara Silaturrahmi dengan Pengurus HPN Jawa Timur.
Keberadan HPN dirasa sangat berdampak kepada kemajuan NU dan bisa menjadi garda terdepan dalam mensejahterahkan dan meningkatkan taraf hidup masyarakatan, untuk itu para Pengusaha Nahdliyin di Kediri mendukung pembentukan HPN yang Rencananya akan dikukuhkan bulan depan
Acara silaturrahmi yang dihadiri oleh calon pengurus HPN Kediri dengan pengurus HPN Jatim ini digelar di ruang pertemuan Marwah Tirta & Resto 3 Jl. Raya Kediri No. 246 Adan Adan Adan Adan Kecamatan Gurah Kabupaten Kediri, dengan menerapkan protokol kesehatan. Sabtu (29/5).
Hadir diantaranya para calon pengurus HPN Kabupaten Kediri, Drs H Syamsul Hadi selaku Dirut Multazam Al Hadi yang juga calon dari Ketua HPN Kabupaten Kediri, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Kediri Abah Sentot Djamaludin ,Wakil Ketua Komisi IV DPR MPR RI Ibu Anggiya Ermarini. Wakil Bupati Kediri Ibu Dewi Maria Ulfa selaku Pembina HPN, Pengurus PCNU Kabupaten Kediri, Pengurus HPN Jawa Timur Gus Suluh, Direktur Utama PT. Marwah Tirto & Resto Ibu Hj Asih, dan Para Pengusaha Nahdliyin dari Berbagai Sektor.
Selaku calon Ketua HPN Kabupaten Kediri, Drs H. Syamsul Hadi mengungkapkan, Alhamdulillah pelaksanaan acara silaturrahmi kepengurusan HPN Kabupaten Kediri dengan HPN Jawa Timur yang dihadiri oleh mbak Anggiya Ermarini selaku wakil Ketua Komisi IV DPR MPR RI berjalan dengan lancar. Tadi ada bapak Sentot Djamaludin dari Wakil Ketua DPRD Kabupaten Kediri juga hadir dan memberi dukungan sepenuhnya kepada HPN Kabupaten Kediri , " Mudah - mudahan kedepan HPN mampu bersinergi dengan seluruh pengusaha - pengusaha Nahdiyin di Kediri, dan yang paling utama bisa memberikan manfaat sebesar mungkin untuk kemashlahatan masyarakat Kediri, khususnya warga Nahdiyin,"ujarnya
Dan kami mohon doa restunya mudah - mudahan pelantikan bulan depan ini berjalan dengan lancar dan sukses, ,Hidup HPN, HPN Jaya Barokah untuk NU,"Ucap Drs. H. Syamsul Hadi .
Sementara, Sekjen HPN Jawa Timur Gus Suluh Wahyu Pambudi berharap, "Semoga HPN Kabupaten Kediri ini bisa mampu menjadi wadah bagi pengusaha pengusaha Nahdiyin di wilayah Kabupaten Kediri ,
Harapan saya, HPN Kabupaten Kediri bisa bersinergi dan berkolaborasi , supaya bareng - bareng semakin bertumbuh dan semakin bermanfaat serta barokah,"ungkap Gus Suluh.
Masih di tempat yang sama, Wakil Ketua Komisi IV DPR MPR RI mbak Anggiya Ermarini mengapresiasi acara silaturrahmi pengurus HPN Kabupaten Kediri dengan para Pengusaha yang ada di Kediri yang digagas oleh Abah Syamsul Hadi, "ini keren banget ," katanya,
Karena Ketuanya bisa mengumpulkan pengusaha - pengusaha yang beragam macam dengan berbagai macam sektor yang mempunyai komunitas bermacam macam,"ungkap mbak Anggiya.
Saya berharap kepada HPN, "Tugas kedepan adalah bagaimana HPN ini bisa merekrut para pengusaha ,dan bisa saling menguatkan dan bisa saling menjalin komunikasi dan jaringan supaya lebih kuat lagi.
"Dan saya yakin kedepan dengan rajutan yang dijalin oleh H Syamsul Hadi NU nya bisa lebih kuat dan Masyarakatnya lebih berjaya dan Sejahtera,"pungkasnya.
Sementara, Abah Sentot Djamaludin Wakil Ketua DPRD Kabupaten Kediri yang hadir pada pertemuan itu juga mendukung keberadaan HPN Kabupaten Kediri, saya berharap agar HPN ini bisa berkontribusi dan membangun ekonomi dalam rangka membangun kemandirian organisasi dan bisa memberikan manfaat besar bagi masyarakat,"ungkapnya.
Reporter : Hariono
Editor. : Har
0 Komentar