KEDIRI,SNI. Net - Pembukaan Tentara Manunggal Masuk Desa (TMMD) ke 112 di wilayah Kodim 0809/Kediri telah resmi di buka bertempat di Desa Kalipang Kecamatan Grogol Kabupaten Kediri. Rabu (15/9/2021) pagi.
Pembukaan TMMD dibuka secara daring di Gor SMA 1 Grogol Kabupaten Kediri turut dihadiri Dandim 0809/Kediri Letkol Inf Rully Eko Suryawan. S. sos, Pabab Sahli Bidang Sosbud Kodam V/Brawijaya, Pabandya Wamil Sterdam V/BRW Letkol Inf Budi Santoso, Kapolres Kota Kediri AKBP Wahyudi S.I.K,MH,Kapolres Kediri AKBP Lukman Cahyono, S.I.K,Ketua DPRD Kabupaten Kediri Dodi Purwanto,Kasiren Korem 082/CPYJ Mayor Inf Dedy Indrawan, Ka. Bapeda Kabupaten Kediri Sukadi SE MM, Para PA Staf Kodim 0809/Kediri, Forkopimda Kabupaten Kediri dan tamu undangan.
Dandim 0809/Kediri Letkol Inf Rully Eko Suryawan. S.Sos selaku Dan Satgas TMMD dalam sambutannya menyampaikan ,"Bahwa pembukaan ini akan di laksanakan secara terpusat yaitu di Mojokerto yang akan di buka oleh ibu Gubernur Jatim .Dalam hal ini kita di bantu oleh pemerintahan Daerah mohon bantuannya semoga kegiatan berjalan dengan aman dan lancar
Pemilihan lokasi di wilayah Kabupaten Kediri yang terpencil adalah di perbatasan dengan Kabupaten Nganjuk tepatnya di Ds. Kalipang yang merupakan Ds. perbatasan sebelah Utara dengan Ds. Grogol sebelah barat dengan Banyakan dan sebelah selatan dengan hutan negara.
Sasaran yang kita laksanakan adalah pengaspalan jalan, kemudian rehab musholla dan rehab Pura. Dan kita akan laksanakan sesuai dengan target 100 persen, adapun untuk sasaran non fisik kepada masyarakat terdiri dari penyuluhan kepada masyarakat ,kemudian vaksinasi kepada warga setempat, pelayanan KB dan lain lain,"pungkas Dandim.
Danrem 082/CPYJ Kolonel Inf M. Dariyanto selaku PKP TMMD di wakili Kasirem 082/CPYJ Mayor Inf Dedy Indrawan dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada instansi terkait yang sudah mendukung penuh kegiatan TMMD ini. TMMD merupakan kerjasama yang terpadu dan berkelanjutan kepada TNI-POLRI dan instansi yang lain. Untuk membantu perkembangan ekonomi menerapkan tatap hidup masyarkat.
Hal ini merupaka salah satu wujud membangun Indonesia pinggiran untuk membangun daerah daerah terpencil. Saat ini masih banyak tempat tempat yang harus kita bangun. Saya mengajak masyarakat berperan aktif ikut gotong royong bersama TNI untuk mencapai hasil yang maksimal.
TNI POLRI masyarakat pemerintah kita harus terus mendukung agar mampu membangun atau mencagah ancaman yang ada di wilayah kita. Pada kesempatan ini saya mengingatkan kepada masyarakat kita semua marilah hidup bersih supaya kita terjaga kesehatan di jauhkan dari segala virus Covid 19. Semoga Tuhan Yang Maha Kuasa memberikan petunjuk dan bimbingan kepada kita semua,"pungkasnya.
Sekda Kabupaten Kediri Dede Sujana S.sos., Msi dalam sambutannya juga menyatakan ,"bahwa acara seperti ini adalah sangat penting untuk memajukan kemajuan masyarakat. Kegiatan TMMD ini adalah meliputi fisik dan non fisik yaitu rehabilitasi masjid, vaksinasi ,penyuluhan, KB gratis, pengembangan ekonomi kerakyatan dan meningkatkan ekonomi daerah di Kabupaten Kediri. "Dan alhamdulillah pada kali ini akses jalan tersebut bisa di akses oleh masyarakat dengan adanya TMMD tersebut.
"Mudahan dengan program TMMD ini memberikan energi positif semoga perekonomian Kediri semakin maju ,dan saya tidak bosan bosannya mengingatkan kepada masyarakat untuk selalu menjaga jaga jarak, memakai masker dan cuci tangan,"Pungkasnya.
Acara dilanjutkan dengan penandatanganan Naskah serah terima rencana pekerjaan yang diserahkan langsung oleh Sekda Kabupaten Kediri kepada Dandim 0809/Kediri Letkol Inf Rully Eko Suryawan. S.Sos selaku Dan Satgas TMMD ,Kemudian Penyerahan alat Secara simbolis oleh Bupati Kepada perwakilan yang mengikuti TMMD, Penyerahan simbolis bantuan CSR dari Bank BRI ,Penyerahan tali asih kepada anak Yatim panti Asuhan ,Menyanyikan Lagu Bagimu Negeri, Menyaksikan secara daring pembukaan TMMD terpusat, dan Vidio Confrence dengan Ibu Gubernur.
Dandim 0809/Kediri beserta Rombongan juga meninjau perehaban Posyandu dan Vaksinasi Masayarakat di SDN 2 Kalipang Kecamatan Grogol Kabupaten Kediri.
Jurnalis : Hariono
0 Komentar